Garum, 15 September 2009

Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri dan Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2009 ternyata bermanfaat juga.
Pemerintah mengklaim, hingga awal September, kedua program itu mampu menciptakan 10 juta lapangan kerja. Sebagian besar tenaga kerja yang terserap oleh kedua program ini adalah korban pemutusan hubungan kerja (PHK). Deputi Bidang Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Kementerian Koordinator Kesejahteraan Rakyat Sujana Royat menegaskan, dengan pencapaian ini maka jumlah orang miskin cenderung terus menurun.
Merujuk data Badan Pusat Statistik, angka kemiskinan hingga Maret 2009 masih sebanyak 32,53 juta atau 14,15 % dari total penduduk Indonesia. Angka ini turun 2,43 juta orang dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 34,96 juta penduduk.
Sujana memaparkan, selama ini, pemerintah memang menetapkan PNPM Mandiri dan KUR sebagai bantalan pengaman untuk menyerap lebih banyak tenaga kerja, termasuk menampung korban PHK akibat krisis global. Pemerintah menargetkan, PNPM Mandiri secara tidak langsung memberikan manfaat kepada lebih dari 33 juta penduduk.
Adapun program KUR dengan target penyaluran kredit kumulatif sebesar Rp 43 triliun sampai 2009, diperkirakan bisa menyerap 4,5 juta tenaga kerja. Kini, PNPM Mandiri yang berjalan sejak 2007 telah menjangkau 33 provinsi, 465 kabupaten, dan 6.048 kecamatan, serta 78.000 desa se-Indonesia.
Jumlah ini naik 34,4% ketimbang tahun lalu sebesar 58.000 desa. Sujana mengklaim, fasilitas pinjaman antara Rp 500.000 - Rp 1 juta memiliki manfaat besar dalam membantu usaha masyarakat desa. “Mungkin bagi orang kota jumlah tersebut tidak seberapa,” ujar Sujana.
Atas dasar itulah, pemerintah memastikan akan terus melanjutkan PNPM Mandiri dan KUR hingga 2014. Pemerintah juga berupaya menambah dana untuk kedua program ini. Untuk PNPM Mandiri, misalnya.
Tahun depan, pemerintah akan meningkatkan alokasi anggaran menjadi sebanyak Rp 16 triliun. Jumlah itu naik lebih dari 33% dibandingkan tahun ini yang cuma sebesar Rp 12 triliun.
Nah, lantaran anggaran semakin besar, tahun depan, pemerintah pun akan menambah jumlah kecamatan dan pedesaan yang akan dijangkau PNPM Mandiri. Cuma, Pemerintah pusat juga mendesak pemerintah daerah agar masyarakatnya mau memanfaatkan PNPM Mandiri dan KUR ini, terutama untuk masyarakat di daerah sentra industri, kantong-kantong kemiskinan, dan kawasan pesisir yang rentan terkena imbas krisis.
Sumber :Kontan online







Komentar :
Posting Komentar